Kota Batu, tagarjatim.id – Penjabat (Pj) Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, mengajak pengemudi atau sopir APEL (Angkutan Pelajar Gratis) Kota Batu, untuk sarapan pagi bersama di Rumah Dinas Wali Kota Batu, Rabu (12/2/2025).

Sarapan bersama ini digelar sebagai wujud kebersamaan untuk menghargai peran penting para pengemudi angkutan umum dalam mendukung mobilitas pelajar sehari-hari.

Menurut Aries, program APEL bukan sekadar solusi transportasi, tetapi juga cerminan semangat kebersamaan antara Pemerintah Kota Batu, pengemudi angkutan umum, dan para pelajar Kota Batu.

Program ini sendiri merupakan hasil inisiasi Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai mengingat kondisi saat ini angkutan umum sudah tidak seramai dulu. Dengan adanya program ini, tidak hanya kebutuhan transportasi para pelajar terpenuhi, tetapi juga memberikan dampak positif bagi pengemudi angkot yang pendapatannya semakin stabil.

“Mereka bukan hanya mengantar pulang pergi para pelajar, tetapi juga menjadi bagian dari perjalanan mereka meraih cita-cita. Siapa tahu, anak-anak yang mereka antar hari ini akan menjadi pemimpin di masa depan,” tambahnya.

Aries berharap program ini dapat terus berlanjut, bahkan diperluas, agar semakin banyak pengemudi angkot yang terbantu dan semakin banyak pelajar yang merasakan manfaatnya.

“Jika perlu, beri layanan terbaik kepada para pelajar. Sapa mereka dengan ramah, berikan pesan-pesan positif di setiap perjalanan. Karena dari hal sederhana, kita bisa meninggalkan kesan yang berarti bagi generasi penerus bangsa.” tambahnya.

Selain dihadiri oleh 45 Supir Angkutan Umum, Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Batu, Kepala Dinas PUPR, serta PLT Kepala Dinas Sosial Kota Batu. (*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H