Surabaya, tagarjatim.id – Sebuah mobil Suzuki Ertiga berwarna putih tertabrak kereta api di perlintasan sebidang Jalan Tambak Mayor, Asemrowo, Surabaya, Jumat (7/2/2025) malam.
Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 19.05 WIB, tepatnya di KM 226+900 petak jalan antara Stasiun Surabaya Pasar Turi dan Stasiun Tandes. Akibat kejadian ini, perjalanan kereta sempat terganggu karena jalur tertutup oleh kendaraan yang tertabrak.
Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, membenarkan insiden tersebut. Ia menyebut bahwa kecelakaan melibatkan KA Commuter Line Blorasura relasi Surabaya Pasar Turi – Cepu.
Dampak dari kejadian ini membuat perjalanan kereta api harus melakukan Berhenti Luar Biasa (BLB) di lokasi kejadian.
“Bahwa perjalanan kereta api Commuter Line Blorasura relasi Surabaya Pasar Turi – Cepu terlanggar pengendara mobil yang menyebabkan KA Commuter Line Blorasura melakukan Berhenti Luar Biasa (BLB) di lokasi,” ucapnya.
Tak lama setelah kejadian, petugas Awak Sarana Perkeretaapian (ASP) langsung melakukan pemeriksaan. Mereka mendapati posisi mobil yang tertabrak berada di jalur kereta, sehingga menghambat perjalanan KA Commuter Line Blorasura yang sedang melintas di jalur tersebut.
Petugas dari KAI Daop 8 Surabaya bergerak cepat untuk mengevakuasi mobil agar perjalanan kereta api dapat kembali normal.
“Saat ini petugas dari KAI Daop 8 Surabaya telah bergerak cepat dan berupaya mengevakuasi kendaraan mobil agar jalur KA dapat dilalui kembali,” ujar Luqman.
Proses evakuasi berjalan cukup cepat. Pada pukul 20.21 WIB, Luqman menyatakan bahwa mobil yang menghalangi jalur telah berhasil dipindahkan. Dengan demikian, jalur kereta api dari arah hulu maupun hilir sudah kembali aman dan bisa dilalui oleh kereta api yang akan melintas.
Selain menginformasikan kelancaran jalur pasca-evakuasi, Luqman juga mengingatkan para pengendara agar lebih berhati-hati saat melintasi perlintasan sebidang. Ia mengimbau pengguna jalan untuk selalu memastikan kondisi aman sebelum melintas guna menghindari kejadian serupa. “Berhenti, tengok kiri-kanan, pastikan tidak ada kereta yang akan melintas,” tegasnya.
Berdasarkan data sementara dari Command Center 112, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.(*)




















