Penulis : Dixs Fibriant

Madura, tagarjatim.com – Relawan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Prabowo Subianto – Gibran Raka Bumingraka, Muarah dikabarkan ditembak orang tak dikenal di Sampang, Madura, Jawa Timur. Kasus penembakan tersebut saat ini ditangani Polda Jatim.

Tim Penasehat Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran, Letnan Jenderal TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoedin mengatakan peristiwa penembakan tersebut terjadi saat korban berada di sebuah toko bersama teman-temannya, pada Jumat (22/12/2023) oleh orang tak dikenal. “Saat kejadian berlangsung, Muarah tengah berada di depan sebuah toko bersama teman-temannya,” kata Sjafrie seperti dilansir dari CNN Indonesia, Selasa (26/12/2023).

Sjafrie membenarkan jika Muarah merupakan relawan tim dari Prabowo dan Gibran. Saat ini, dia (Muarah) masih dirawat di RSUD Soetomo Surabaya dan saat ini kondisinya mulai stabil setelah menjalani operasi pengambilan logam peluru di tubuhnya.

“Alhamdulillah kondisinya menuju stabil setelah menjalani operasi. Ditemukan dua logam di dalam tubuh Bapak Muarah,” ungkapnya.

Sementara itu, Polda Jawa Timur mengusut penembakan. Saat ini Polda melakukan penelusuran di TKP, mulai dari pemeriksaan hingga pengumpulan bukti-bukti di TKP.

“Tim masih bekerja. Masih lidik. Cukup itu dulu. Kalau ada perkembangan nanti di-update lagi,” pungkasnya. (*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H