Kota Blitar, tagarjatim.id – Hari kedua operasi patuh semeru 2025, petugas Polres Blitar Kota menggelar himbauan dan tindakan preventif kepada pengguna jalan di perempatan lovi, Kota Blitar Selasa (15/7/2025). Kapolres Blitar Kota AKBP Titus Yudho Uly memimpin langsung kegiatan, bersama sejumlah anggota Satuan Lalu Lintas (Satlantas) dengan cara yang lebih humanis.

Petugas memberikan edukasi langsung kepada anak-anak sekolah yang baru saja memasuki tahun ajaran baru dan orang tuanya, tentang pentingnya tertib berlalu lintas. Petugas juga membagikan puluhan helm dan coklat gratis kepada para pengguna jalan.

Kapolres Blitar Kota AKBP Titus Yudho Uly menjelaskan, operasi patuh ini digelar untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas, sehingga angka kecelakaan dapat ditekan.

“Seperti kita ketahui bersama, kita memulai Operasi Patuh Semeru 2025 ini untuk mengingatkan pentingnya kepatuhan berlalu lintas. Yang kita lakukan saat ini masih bersifat himbauan dan preventif. Kami berikan helm bagi anak-anak sekolah yang sudah mulai masuk, dan memberi apresiasi berupa cokelat bagi mereka yang sudah mematuhi aturan lalu lintas,”jelas Kapolres usai kegiatan di lokasi terpisah.

Dalam kegiatan ini, petugas masih menemukan banyak pelajar yang diantar orang tua ke sekolah tanpa mengenakan helm. Selain itu, masih banyak anak anak dibawah umur, pelajar SMP yang mengendarai sepeda motor meski belum memiliki SIM.

Mereka berada di kantong penitipan motor di sekitar sekolah, dan kemudian berjalan kaki ke sekolah. Menanggapi anak di bawah umur yang sudah mengendarai sepeda motor ini, kapolres akan tetap memberikan teguran dan sanksi tegas.

“Kami akan himbau ya, namun jika nanti ditemukan kembali, tentu akan ada tindakan penilangan,” pungkasnya.(*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H