Lamongan, tagarjatim.id – Seorang wanita lanjut usia berinisial T (81), warga Kelurahan Babat, Kecamatan Babat, Kabupaten Lamongan, ditemukan meninggal dunia di dalam rumahnya yang terkunci dari dalam, Rabu (9/4/2025). Diduga, korban telah meninggal sejak beberapa hari sebelumnya.
Penemuan jenazah bermula dari laporan Ketua RT setempat yang curiga karena korban tidak terlihat beraktivitas seperti biasanya. Bersama warga, perangkat kelurahan, TNI, dan polisi setempat melakukan pemeriksaan ke rumah korban.
“Pintu rumah dalam keadaan terkunci dari dalam, dan tercium bau menyengat. Kami lakukan pembukaan paksa dan menemukan korban sudah dalam kondisi meninggal dunia,” jelas Kapolsek Babat, Kompol Chakim Amrullah.
Setelah dievakuasi, jenazah dibawa ke Rumah Sakit Karangkembang, Babat, untuk pemeriksaan lebih lanjut. Berdasarkan informasi warga, korban diketahui hidup sebatang kara.
Pihak kepolisian dan kelurahan kemudian berkoordinasi dengan gereja tempat almarhum biasa beribadah untuk membantu proses pemakaman. (*)




















