Kabupaten Malang, tagarjatim.id – Bulan Suci Ramadan menjadi momen istimewa untuk berbagi dengan sesama, terutama bagi mereka yang membutuhkan. Hal ini dilakukan oleh Komisaris PT Anugrah Citra Abadi (ACA), Iwan Kurniawan, yang rutin menggelar kegiatan sosial setiap tahunnya.

Pada Rabu (19/3/2025), di hari ke-7 Pekan Islami ke-XVII, Iwan Kurniawan mengunjungi Desa Senggreng, Kecamatan Sumberpucung, serta Kecamatan Kromengan untuk berbagi kebahagiaan dengan anak yatim piatu dan masyarakat sekitar. Dengan wajah sumringah, ia tampak antusias menyapa anak-anak dan ibu-ibu yang hadir dalam acara tersebut.

Suasana penuh kehangatan terlihat saat pengusaha properti ini berinteraksi dengan anak-anak yatim piatu. Ia pun menyampaikan bahwa dirinya tidak akan banyak memberikan wejangan, melainkan lebih fokus untuk berbagi hadiah dan uang saku.

“Tadi sudah diberi wejangan dari Bu Camat dan Pak Haji, kalau saya cukup bagi-bagi hadiah saja,” ujar Iwan dengan senyum khasnya yang langsung disambut tepuk tangan anak-anak.

Suasana semakin meriah ketika Iwan mengumumkan jenis hadiah yang akan dibagikan. Anak laki-laki mendapatkan mainan helikopter yang bisa terbang, sedangkan anak perempuan menerima boneka berputar. Selain itu, orang tua yang hadir juga mendapatkan santunan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat sekitar.

Tidak hanya berbagi, Iwan juga membuka ruang bagi para orang tua untuk memberikan masukan terkait penyelenggaraan acara ke depannya.

“Ibu sudah berapa kali ikut acara seperti ini? Tolong beri kami saran dan masukan agar ke depan bisa lebih baik lagi,” tanyanya dengan penuh kerendahan hati.

Di akhir acara yang bertajuk “Sucikan Diri, Bersihkan Hati, Raih Ridho Ilahi”, Iwan Kurniawan meminta maaf karena masih banyak tempat yang harus dikunjunginya.

“InsyaAllah, di kesempatan berikutnya saya akan lebih memperhatikan masukan dari panjenengan semua. Mudah-mudahan bisa saya akomodir,” pungkasnya.

Acara ini menjadi bukti nyata bahwa berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan tidak hanya membawa berkah bagi penerima, tetapi juga memberikan kebahagiaan bagi mereka yang memberi.(*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H