Tagarjatim.id – Menjaga kondisi kulit wajah agar terlihat sehat dan awet muda menjadi idaman banyak wanita. Termasuk menjaga kulit agar terhindar dari flek hitam yang mengganggu penampilan.

Namun, masih banyak wanita yang kebingungan mengenai timbulnya flek hitam di wajah disebabkan oleh apa. Banyak yang mengira, timbulnya flek hitam karena kondisi kulit yang berminyak, lantas benarkan seperti itu?

Belum lama ini, Skincare Educator, dr. Giovanni Mustopo, membahas mengenai permasalahan kulit wajah muncul flek hitam pada sebagian kulit wajah perempuan.

Menurut dr. Giovanni Mustopo, kulit wajah berminyak menjadi penyebab munculnya flek hitam hanyalah mitos. Sebab, wajah yang berminyak atau kering, memiliki resiko muncul flek yang sama.

“Jadi wajah yang berminyak atau kering, resiko muncul fleknya sama. Tidak ada proteksi yang disebabkan oleh karena minyak wajah,“ kata dr Giovanni dalam postingan media sosial Instagram pribadinya.

Dr Giovanni menambahkan, terpaparnya sinar matahari secara langsung menjadi penyebab munculnya flek hitam di kulit wajah. Terlebih, jika paparan matahari secara terus menerus dengan waktu yang panjang, maka resikonya pun akan jauh besar.

“Intinya, semakin sering kamu terkena paparan sinar UV A, UV B, matahari, maka semakin tinggi resiko wajah kamu muncul flek,”bebernya.

Dari keterangan di atas, maka penggunaan sunscreen dapat menjadi hal yang penting dalam menjaga kulit wajah agar tetap sehat dan terhindar dari munculnya flek hitam.

“Sesimpel itu, tidak peduli jenis kulit kamu, lebih penting penggunaan sunscreen untuk mencegah munculnya flek,” ungkapnya.

Dari penjelasan yang dibeberkan oleh dr Giovanni Mustopo, maka dapat disimpulkan bahwa pentingnya pemakaian sunscreen bagi Anda yang sering beraktivitas di luar ruangan.

Agar kulit tetap sehat dan terhindar dari flek hitam, maka perawatan yang tepat, seperti memilih produk skincare utamanya suncreen yang sesuai dengan jenis kulit dan menjaga kebersihan kulit wajah juga tidak kalah penting. (*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H