Kota Blitar, tagarjatim.id,- Dua pekan menjelang bulan puasa, harga telur ayam dan bawang putih, di Pasar Tradisional Pon Kota Blitar, mengalami kenaikan sebesar Rp.1000 hingga Rp.1500 perkilonya. Harga telur ayam naik dari Rp.26 ribu menjadi Rp.27,5 ribu per kilogramnya. Kenaikan terjadi sejak sepekan terakhir, dan diprediksi akan kembali naik mendekati bulan puasa. Sementara, harga bawang putih naik dari Rp.38,5 ribu menjadi Rp.40 ribu rupiah perkilogramnya, semenjak tiga hari terakhir.

Menurut salah satu pedagang, Budi Santoso, kenaikan harga yang jelas ada pada dua jenis komoditas, yaitu telur dan bawang putih.

“Kalau harga telur yang bagus, yang merah ini, naik menjadi Rp.27,5 ribu perkilogramnya. Harga bawang putih juga naik sekitar Rp.1000 sampai Rp.1500 perkilo, menjadi Rp.40 ribu perkilonya,” ujar Budi kepada tagarjatim.id Jumat (14/2/2025).

Kenaikan diprediksi akan kembali terjadi mendekati bulan puasa, seiring dengan tradisi masyarakat untuk selamatan megengan. Kenaikan paling tinggi biasanya di angka Rp.30 ribuan per kilogramnya, seperti tahun-tahun sebelumnya. Namun, pedagang mengaku keuntungan sangat tipis.

“Untungnya sangat tipis, kita ambil di peternak sudah tinggi. Kalau dijual lebih tinggi lagi malah gak ada yang beli,” imbuh Budi.

Sementara harga cabe, sayuran dan beras relatif stabil dan belum ada kenaikan. Harga cabe rawit masih bertahan di angka Rp.35 ribu per kilo, beras selip Rp.13 ribu perkilo sementara beras premium Rp.15 ribu per kilonya. Penurunan harga justru terjadi pada bawang merah, yaitu sekitar Rp.6 ribu perkilogramnya. Harga semula Rp.30 ribu perkilo, turun menjadi Rp.24 ribu perkilo. Diduga penyebab turunnya sejumlah komoditas tersebut adalah panen raya bawang merah beberapa pekan terakhir di sentra bawang di pulau Jawa.

Saat bersamaan, Tim Satgas Pangan Kota Blitar juga melakukan sidak ke pasar tradisional dan swalayan modern. Petugas belum menemukan harga komoditas yang melambung tinggi, namun cenderung masih stabil. Menurut tim satgas pangan, selain harga relatif stabil, diharapkan stok untuk ramadhan tahun ini juga tersedia di pasaran.

“Kami memantau di pasar tradisional dan swalayan, untuk ketersediaan stok dan harga pangan menjelang ramadan 2025 ini. Hanya ada bawang putih tadi yang naik, lainya relatif stabil. Semoga stok juga aman hingga ramadan dan lebaran,” ucap Ketua Tim Sidak, Satgas Pangan Kota Blitar, Iptu Yuno Sakaito, dikonfirmasi terpisah, usai menggelar sidak. (*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H