Kota Batu, Tagarjatim.id – Warga Kelurahan Temas, dihebohkan dengan adanya penemuan mayat seorang laki-laki di sebuah kamar kos. Mayat itu diketahui bernama Bambang Irawan (59), warga Jalan Dewi Sartika Gg 5a, Kelurahan Temas, Kecamatan Batu.

Kapolres Batu AKBP Andy Yudha Pranata, melalui Plh Kasi Humas Polres Batu, Aiptu Doni mengatakan, mayat tersebut pertama kali diketahui seorang warga bernama Dian Justina Wardani yang saat itu hendak memberikan minuman kopi ke kamar korban.

“Saksi curiga karena selama 4 hari korban tidak memesan kopi dan tidak keluar kamar kos, sehingga saksi mencoba mencari korban,” katanya.

Saat saksi datang ke kamar kos korban dan hendak masuk, tercium bau busuk dan korban sudah dalam keadaan meninggal dunia. Warga kemudian melaporkan kejadian itu ke pihak kepolisian.

“Tim Inafis bergerak cepat usah pihak kepolisian menerima laporan masyarakat. Peristiwa tersebut, diketahui oleh warga pada Jumat (31/1/2025) sekira pukul 10.00 WIB,” ujarnya.

Saat dilakukan olah TKP dan Penyelidikan, diketahui bahwa korban berada lokasi hanya seorang diri dan di sekujur tubuh korban tidak diketemukan tanda-tanda kekerasan. Saudara ataupun keluarga korban membenarkan bahwa korban dalam keadaan sakit.

“Petugas kepolisian dari Inafis yang datang langsung melakukan olah TKP dan visum terhadap korban namun pihak keluarga menyadari jika korban sedang sakit,” tutupnya

Korban kini telah di evakuasi ke RS Hasta Brata Kota Batu untuk kemudian di semayamkan dan dimakamkan. (*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H