Kota Malang, tagarjatim.id – Perayaan Tahun Baru Imlek 2576 di Kota Malang mendapat pengamanan ketat. Polresta Malang Kota mengerahkan 75 personel gabungan untuk memastikan keamanan dan kelancaran acara yang dipusatkan di Kelenteng Eng An Kiong pada Rabu (29/1/2025).

Kasi Humas Polresta Malang Kota, Ipda Yudi Risdiyanto, menyatakan bahwa pengamanan dilakukan sejak pagi hari sebelum kegiatan dimulai.

“Kami telah menyiapkan personel di berbagai titik strategis sebelum pukul 07.00 WIB guna memastikan perayaan berlangsung aman dan kondusif,” ujarnya.

Selain menjaga ketertiban di area kelenteng, petugas juga disiagakan untuk mengantisipasi potensi kejahatan seperti pencopetan dan gendam. Tak hanya itu, rekayasa lalu lintas juga diterapkan guna menghindari kemacetan di sekitar lokasi yang berada di jalur utama antar kota.

“Masyarakat dapat memanfaatkan area parkir yang telah disediakan, baik di halaman dalam maupun depan kelenteng. Kami akan memastikan parkir tertata rapi agar tidak menghambat arus lalu lintas,” jelas Yudi.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk menjaga ketertiban dan menghormati perayaan dengan menjunjung tinggi toleransi.

“Kami berharap perayaan Imlek tahun ini berjalan lancar. Masyarakat diimbau untuk tetap tertib dan mematuhi aturan lalu lintas,” tutupnya.(*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H