Kota Malang, tagarjatim.id – Velodrome Sawojajar dalam kondisi memperihatinkan karena kurang terawat. Padahal, Velodrome rencananya akan digunakan sebagai salah satu venue pertandingan pada gelaran Porprov IX Jawa Timur 2025.
Kepala Disporapar Kota Malang, Baihaqi mengatakan saat ini pihaknya sedang gencar melakukan perbaikan sejumlah infrastruktur yang akan digunakan sebagai venue pertandingan.
Akan tetapi, salah satu venue harus menunggu komunikasi lebih dulu dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim. Venue tersebut adalah Velodrome yang saat ini kurang mendapatkan sentuhan.
Namun, Baihaqi menjelaskan bahwa venue tersebut bukan dibawah wewenang Pemkot Malang. “Kami tidak memiliki kewenangan untuk melakukan perbaikan fasilitas tersebut.Tanahnya memang milik Pemkot Malang, tapi bangunannya milik Pemprov Jatim,” ungkap Baihaqi, Selasa (21/1/2025).
Menurut Baihaqi, ia pun prihatin melihat kondisi Velodrome saat ini yang banyak ditumbuhi rumput liar. Padahal, tempat tersebut banyak melahirkan atlet potensial asal Kota Malang.
“Ini menjadi salah satu venue yang penting. Apalagi Kota Malang memiliki potensi sangat besar pada cabor balap sepeda,” kata Baihaqi.
Disinggung kapan akan melakukan perbaikan, Baihaqi mengaku masih belum ada petunjuk yang masuk. Meski dilakukan perbaikan, ia mengaku menjadi ranah Pemprov Jatim.
“Kami sudah sampaikan kepada Pemprov Jatim. Meski dilakukan perbaikan pelaksana nya tetap mereka,” tukas Baihaqi. (*)




















