Kota Batu, TagarJatim.id – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu, turun langsung usai mendapat laporan peristiwa longsor yang terjadi di Villa Manzara, Desa Oro-oro Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu pada Senin (30/12/2024) malam.

Tim BPBD Kota Batu langsung bergerak cepat dengan melakukan sterilisasi area di lokasi kejadian. Hal itu untuk mengantisipasi adanya longsoran susulan lantaran kontur tanah yang masih labil.

Tidak hanya itu, petugas juga melakukan investigasi terkait penyebab longsor, mengingat peristiwa itu terjadi usai hujan deras melanda kawasan tersebut.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Batu, Agung Sedayu mengatakan bahwa pihaknya telah mengidentifikasi penyebab dari peristiwa longsor. Dugaan awal, karena plengsengan Villa tergerus oleh derasnya aliran air pada saluran drainase.

“Hujan dengan intensitas tinggi dan debit air yang meningkat serta saluran drainase yang tersumbat menyebabkan air menggerus plengsengan villa dan mengakibatkan bangunan villa roboh,” ucapnya.

Saat ini pihak BPBD masih melakukan kaji cepat dan perbaikan saluran irigasi serta kordinasi dengan pihak PLN untuk memutus saluran listrik di lokasi kejadian.

“Saat ini listrik padam akibat tiang listrik PLN dan Telkom juga ikut roboh. Kami juga masih berkoordinasi dengan sejumlah pihak karena tiang-tiang itu roboh dan menutup akses jalan ke villa” katanya.

Sejauh ini, kerugian yang dialami akibat bencana longsor yang mengakibatkan sebuah villa di Kota Batu longsor di antaranya rumah villa, satu tiang listrik PLN roboh memutus akses jalan, satu tiang Telkom roboh memutus akses jalan.

Diberitakan sebelumnya robohnya Villa Manzara mengakibatkan 6 wisatawan menjadi korban. Beruntung keenam korban mengalami luka-luka sudah dievakuasi ke RS Hastabrata. (*)

 

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H