Kota Malang – Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol Ahmad Dofiri secara resmi membuka Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Inkanas Piala Kapolri 2024 di GOR Ken Arok, Kota Malang, Jumat (13/12/2024). Kejuaraan ini diikuti oleh 1.900 atlet dari 34 provinsi di seluruh Indonesia.

Acara pembukaan turut dihadiri Ketua Pengurus Besar Federasi Karate-Do Indonesia (PB Forki) Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Wakil Komandan Korps Brimob Polri Irjen Pol Ramdani Hidayat, dan Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto.

Dalam sambutannya, Wakapolri Komjen Pol Ahmad Dofiri mengatakan bahwa kejuaraan ini menjadi momen penting untuk membangun kembali semangat olahraga karate pasca-pandemi COVID-19.

“Selain sebagai upaya kebangkitan olahraga, Kejurnas Karate Inkanas Piala Kapolri 2024 juga bertujuan menjaring bibit-bibit atlet unggul yang mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional,” ujar Ahmad Dofiri.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan mampu menjadi sarana positif bagi generasi muda untuk menjauhkan diri dari pengaruh negatif, seperti narkoba, judi online, dan penyalahgunaan teknologi internet.

Sementara itu, Wadankor Brimob Polri Irjen Pol Ramdani Hidayat menyebut bahwa Kejurnas ini merupakan langkah strategis dalam proses kaderisasi atlet muda berbakat.

“Melalui ajang ini, kami berharap lahir atlet-atlet yang tidak hanya berprestasi di tingkat nasional, tetapi juga mendunia,” tutur Ramdani.

Kejurnas yang digelar pada 13–15 Desember 2024 ini diikuti 1.900 peserta dari seluruh Indonesia.

Ketua PB Forki Marsekal TNI Hadi Tjahjanto turut mengapresiasi peran Inkanas dalam pembinaan olahraga karate di Indonesia.

“Inkanas adalah salah satu perguruan besar di Indonesia yang memiliki kontribusi luar biasa dalam pembinaan atlet, pelatih, hingga juri. SDM Inkanas sangat andal, dan setiap Polda di Indonesia secara konsisten melakukan pembinaan yang menghasilkan prestasi membanggakan,” kata Hadi.

Ia juga menegaskan bahwa Inkanas terus menjadi pilar penting dalam mengembangkan olahraga karate di Tanah Air. “Kami yakin dengan pembinaan yang baik, karate Indonesia akan semakin berjaya di kancah internasional,” pungkas Hadi.

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H