Kabupaten Malang – Cawabup Malang Lathifah Shohib berjanji untuk membuka kembali galeri Kabupaten Malang, jika terpilih dalam Pilbup Malang 2024. Hal ini dilakukan sebagai langkah nyata untuk mendukung perkembangan UMKM di wilayah Kabupaten Malang.

“APKLI meminta supaya produknya difasilitasi. Kabupaten Malang galerinya dibuka kembali. Karena manfaatnya itu luar biasa untuk UMKM,” sebutnya

Salah satu yang difasilitasi melalui gerai tersebut kata Lathifah adalah produk makanan minuman.

“Potensi UMKM di Kabupaten Malang sangat luar biasa. Kalau UMKM dikembangkan maka bisa menambah PAD,” terangnya.

Sementara itu, Ketua APKLI Kabupaten Malang, Yosea Suryo Widodo menjelaskan bahwa perlu program berkelanjutan untuk mengembangkan UMKM.

“Kemarin itu ada beberapa program UMKM sudah berjalan, tapi ada program yang belum terealisasi. Bu Nyai Lathifah memberikan visinya seperti itu tentunya ada harapan baru bagi kami,” ungkapnya.

Untuk itu, APKLI berkomitmen untuk memenangkan Paslon Sanusi-Lathifah dalam Pilkada Kabupaten Malang 2024.

“Kebetulan Bu Nyai Lathifah sebagai ibu-ibu kayaknya cocok sebagai emaknya UMKM. Tentu harapan baru bagi emak-emak. Melalui berbagai program yang cocok bagi UMKM,” ujar Yosea.

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H