Kabupaten Malang– Calon Bupati nomor urut 1 M Sanusi melakukan ziarah ke makam mantan Kepala Desa Pagelaran, Almarhum Mohamad Soeprapto, Rabu (6/11/2024). Ziarah dilakukan untuk mengenang perjuangan dan jasa Soeprapto selama menjabat kades selama 29 tahun telah berkontribusi pada pembangunan dan pertumbuhan ekonomi di wilayah Kecamatan Pagelaran.
Menurut Sanusi, Soeprapto merupakan sosok yang tegas dan sering membantu masyarakat semasa menjabat sebagai Kades. Selain itu, jasa-jasanya untuk Kabupaten Malang sangat banyak, salah satunya pemekaran wilayah Kecamatan Pagelaran.
“Pak Prapto orang yang tegas, dan banyak dicintai oleh masyarakat, jasa-jasanya sangat banyak dalam memajukan perekonomian Pagelaran,”pungkas Sanusi.
Sebagai informasi Soeprapto merupakan tokoh berpengaruh dan dicintai warga Pagelaran. Dia menjabat kepala desa sejak 1970 hingga 1999. Setiap kali ada ajang pemilihan kepala desa yang dilaksanakan dalam 8 tahun sekali, masyarakat setempat tidak ada yang mencalonkan diri kecuali Soeprapto.




















