Kota Malang – Penjabat (Pj) Wali Kota Malang Iwan Kurniawan mengajak ribuan santri di Kota Malang untuk mengikuti perkembangan jaman dan melawan kebodohan. Iwan juga mengajak para santri memperdalam ilmu pengetahuan dan melek teknologi.
Iwan Kurniawan mengatakan bahwa santri masa kini juga harus berjuang dengan berbagai penyesuaian zaman yang ada. Ia mendorong santri Kota Malang untuk terus belajar, berpikir kritis, serta membekali diri dengan berbagai ilmu pengetahuan.
“Ketika seorang ulama wafat, maka para santri lah yang berkewajiban melanjutkan perjuangan dan pengabdiannya, dengan ilmu pengetahuan maupun teknologi. Kita lawan kebodohan dengan mengangkat pena,” kata Iwan, di Balai Kota Malang, Selasa (22/10/2024).
Pj Wali Kota juga mengajak para santri meneladani peran ulama dan santri dalam mempertahankan Kemerdekaan RI melalui resolusi jihad yang dibuat KH Hasyim Asyari, Tebuireng, Jombang.




















