Kabupaten Malang – Pasangan Calon (Paslon) Bupati Malang dan Calon Wakil Bupati Malang,Sanusi – Lathifah Shohib (Salaf), mendapat dukungan penuh dari ribuan pekerja buruh pabrik rokok yang tersebar di Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Dukungan diberikan ke Sanusi, karena program kesejahteraan Sanusi, pada saat menjabat Bupati Malang sangat bermanfaat bagi para buruh.

Ita salah seorang seorang karyawan PT Karya Tembakau Sejahtera mengatakan, selama ini perhatian Sanusi selama menjabat sebagai Bupati Malang terhadap kesejahteraan buruh sangat besar, terbukti dengan dipermudahnya akses-akses untuk mendapat bantuan.

“Saya berharap pada Bapak Sanusi jika nanti kembali terpilih lagi, agar bisa lebih meningkatkan kesejahteraan buruh,” ungkap Ita.

Sementara itu, Calon Bupati Malang, M Sanusi, mengapresiasi banyaknya pabrik rokok yang tumbuh berkembang di Kabupaten Malang. Selain menuntaskan pengangguran, keberadaan pabrik rokok juga banyak mensejahterakan masyarakat.

Menurut Sanusi, untuk mendukung keberlangsungan kesejahteraan, paslon Salaf, berjanji akan lebih memperhatikan kesejahteraan buruh pabrik rokok, termasuk pemberian BLT (Bantuan Langsung Tunai).

“Nanti program-program pemerintah yang jadi haknya buruh kita salurkan semua termasuk BLT (Bantuan Langsung Tunai) yang dari Kementerian Sosial itu kita perhatikan semua,” kata M Sanusi, usai berkunjung ke pabrik rokok CV Sejahtera di Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang, Rabu (2/10/2024).

Direktur CV Megah Sejahtera, Robi mengatakan, karyawannya total ada sebanyak 1.500. Untuk pabrik di Kabupaten Malang, dia memastikan pekerjanya merupakan warga sekitar.

“Tentunya kami memperkerjakan warga sekitar. Karena rokok yang kami produksi untuk memenuhi pasar nasional,” ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, dirinya sebagai pengusaha dan para buruh yang bekerja sudah banyak merasakan berbagai program bermanfaat dari Sanusi.

Selama menjabat sebagai Bupati Malang, kata Robi, Sanusi banyak memberikan program kerakyatan.

“Para buruh kami sudah menerima BLT. Kemudian infrastruktur yang dibangun oleh Bapak Sanusi sudah baik semua,” ucapnya. (*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H