Kota Malang – Pj Wali Kota Malang Iwan Kurniawan mengungkapkan perolehan pajak Triwulan di Kota Malang melebihi target. Dengan kelebihan target pajak tersebut pembangunan di Kota Malang berjalan dengan baik.
“Bahwa jika pajak terealisasi sesuai targetnya, otomatis pembangunan di Kota Malang, baik infrastruktur maupun sosial akan berjalan dengan baik pula,” kata Iwan Kurniawan, Sabtu (24/8/2024).
Iwan mengungkapkan berdasarkan data yang ada, realisasi pajak daerah selama 3 bulan telah mencapai Rp433 miliar lebih dari target Rp387 miliar. “Per 3 Agustus ini target pajak telah mencapai Rp. 433,997,587,898.97 dari target Rp. 387,954,540,000.00 atau dalam prosentase ada diangka 111.9%,” bebernya.
Kendati demikian, kata dia, masih banyak masyarakat atau pengusaha yang tidak patuh bayar pajak. Karena masih ada beberapa jenis pajak yang belum memenuhi target.
Oleh sebab itu, Iwan meminta Bapenda untuk mengevaluasi dan mencarikan solusi agar jenis pajak yang belum memenuhi target tersebut dapat mencapai target.
“Terima kasih atas kinerjanya yang sangat baik selama ini, namun demikian, perlu tetap diperhatikan meskipun untuk beberapa jenis pajak telah mencapai target, tapi masih ada yang belum memenuhi target. Hal inilah yang harus menjadi perhatian sekaligus dievaluasi permasalahannya serta dicarikan solusi agar jenis pajak yang belum memenuhi target tersebut dapat mencapai atau bahkan melebihi target yang telah ditentukan” tegasnya.
Iwan Kurniawan menambahkan bahwa pajak merupakan pilar utama dalam pendanaan pembangunan dan penyediaan layanan publik sehingga kesadaran masyarakat untuk membayar pajak dengan patuh dan ikhlas adalah kunci utama keberhasilan pembangunan kita bersama. Ia menegaskan kepada perangkat daerah terkait mulai Camat sampai Lurah turun ke masyarakat, melakukan sosialisasi dan memotivasi serta mendorong masyarakat untuk memahami dan taar pajak.
“Pajak bukan hanya kewajiban, tetapi juga investasi untuk masa depan yang lebih baik. Mari kita bergerak bersama-sama, bekerja dengan cerdas dan bekerja dengan hati untuk melayani masyarakat agar pembangunan di Kota Malang dapat berjalan sesuai dengan apa yang telah direncanakan,” tuturnya.




















