Kota Batu, tagarjatim.id – Ironis! Sarana prasarana olahraga bantuan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang dibangun untuk warga Desa Torongrejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, kini berubah wajah. Alih-alih menjadi pusat aktivitas sehat dan rekreasi, fasilitas yang menelan anggaran negara pada tahun 2021 ini justru tampak kotor, dipenuhi sampah, dan sebagian peralatannya rusak parah.

Ruang publik yang dulunya menjadi kebanggaan warga kini lebih mirip lahan terbengkalai. Rumput liar tumbuh tak terkendali, permukaan lantai penuh kotoran, dan beberapa alat olahraga terlihat tak lagi bisa digunakan. Padahal, sejak awal dibangun, fasilitas ini ditujukan untuk menunjang kegiatan olahraga masyarakat dari anak-anak hingga orang dewasa.

Meski kondisinya memprihatinkan, sejumlah anak tetap memanfaatkan sarana ini sebagai tempat bermain. Sayangnya, tanpa perawatan yang layak, risiko kerusakan semakin parah dan keselamatan pengguna pun terancam.

Saman, warga setempat yang hampir setiap hari mengajak cucunya bermain di sana, mengaku kecewa berat.

“Saya ingat sekali waktu awal dibangun, tempat ini ramai dan anak-anak senang sekali bermain di sini. Sekarang lihat saja kondisinya, rumput tinggi, sampah di mana-mana, alatnya banyak yang patah dan karatan. Anak-anak masih main, tapi saya khawatir keselamatan mereka. Ini kan bantuan dari pemerintah pusat, sayang kalau dibiarkan rusak begitu saja. Kami sebagai warga berharap banget ada perhatian. Kalau dirawat dan dibersihkan, saya yakin tempat ini bisa kembali jadi kebanggaan warga, bukan pemandangan yang bikin miris seperti sekarang,” keluhnya.

Kondisi ini memunculkan pertanyaan besar, di mana tanggung jawab pemerintah daerah untuk merawat fasilitas yang dibangun dari uang rakyat? Tanpa langkah cepat, ruang publik ini hanya akan menjadi monumen pemborosan anggaran, bukan pusat kebugaran yang bermanfaat.

Masyarakat berharap ada langkah tegas dari pihak terkait untuk melakukan pemeliharaan berkala, agar investasi dari pemerintah pusat benar-benar memberi manfaat jangka panjang bagi generasi sekarang maupun mendatang.(*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H