Kota Batu, tagarjatim.id– Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batu menghadirkan gebrakan baru dalam memperingati Hari Peduli Sampah Nasional dan Hari Lingkungan Hidup Sedunia dengan menggelar rangkaian acara bertajuk Batu GREENATION Fest 2025. Festival lingkungan ini akan berlangsung selama satu bulan penuh. Mengusung tema “Think Green, Think Clean”, DLH mengajak secara kolektif untuk menumbuhkan kesadaran dan aksi nyata dalam pelestarian lingkungan.
Berbeda dari peringatan serupa tahun-tahun sebelumnya yang lebih bersifat seremonial, tahun ini DLH Kota Batu memadukan seni dan edukasi sebagai pendekatan utama dalam kampanye lingkungan. Salah satu kegiatan yang menjadi sorotan adalah Pameran Foto Dokumenter Perubahan Iklim, hasil kolaborasi DLH Kota Batu dengan NGO iklimku.org yang berbasis di Jakarta.
Pameran ini menjadi sangat istimewa karena untuk pertama kalinya diselenggarakan di Kota Batu bahkan di Jawa Timur, menampilkan karya-karya fotografi dokumenter dari para fotografer profesional Indonesia. Isu-isu penting seperti krisis pertanian, kekeringan ekstrem, banjir, tumpukan sampah, hingga keberadaan hutan adat, ditampilkan dalam visual yang menggugah dan menyentuh kesadaran publik.
Pameran akan berlangsung hingga 20 Juni 2025 di area publik Kota Batu, terbuka untuk umum dan gratis. Ini menjadi kesempatan langka bagi masyarakat untuk melihat secara langsung dampak perubahan iklim melalui pendekatan visual yang kuat dan edukatif.
“Terima kasih kepada iklimku.org yang telah mempercayakan Kota Batu sebagai tuan rumah untuk menampilkan karya-karya epik tentang perubahan iklim di Indonesia. Kami percaya, pelajar, komunitas, maupun masyarakat umum dapat menjadi agen perubahan. Melalui rangkaian kegiatan ini, kami ingin memberi ruang bagi suara-suara yang peduli lingkungan untuk didengar,” ujar Dian Fachroni Kurniawan, Kepala DLH Kota Batu.
Tak hanya pameran, GREENATION Fest juga dirancang sebagai agenda keliling (roadshow) ke berbagai daerah di Indonesia, mengusung pesan penting bahwa krisis iklim adalah nyata dan harus ditanggulangi secara bersama-sama.
Istilah GREENATION sendiri merupakan gabungan dari kata Green (hijau) dan Nation (bangsa), melambangkan semangat kolektif membangun budaya cinta lingkungan. Festival ini melibatkan pelajar, komunitas, pelaku seni, dan masyarakat umum dalam berbagai aksi ramah lingkungan selama satu bulan penuh.
Melalui semangat “Think Green, Think Clean”, DLH Kota Batu mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mengubah cara pandang terhadap lingkungan dan mengambil langkah konkret demi masa depan bumi yang lebih hijau, bersih, dan berkelanjutan.(*)




















