Kota Malang, tagarjatim.id – Memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polresta Malang Kota menggelar Bhakti Kesehatan (Bakkes) pemeriksaan kesehatan gratis kepada ratusan driver ojek online (ojol) di Kantor Gojek Malang, Jalan RE Martadinata.

Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yakni Kamis–Jumat (12–13 Juni 2025), dengan total peserta mencapai 201 orang.

Pada hari pertama, Malang Kota, AKBP Oskar Syamsuddin memantau langsung pemeriksaan kesehatan gratis. Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap kesehatan mitra transportasi daring yang memiliki mobilitas tinggi.

“Pemeriksaan ini penting untuk menjaga kondisi para driver tetap prima demi keselamatan mereka sendiri, penumpang, dan pengguna jalan lainnya,” ujar Oskar, Jumat (13/6/2025).

Ia menambahkan, Bhakti Kesehatan merupakan salah satu rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara ke-79 serta implementasi semangat Polri Presisi yang humanis dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Selama kegiatan, tim Sie Dokkes Polresta Malang Kota melakukan sejumlah layanan kesehatan mulai dari pemeriksaan tekanan darah, gula darah, asam urat, kolesterol, konsultasi dokter umum, hingga pemberian obat dan vitamin.

Bila ditemukan kondisi medis yang serius, peserta dirujuk untuk mendapat penanganan lanjutan di Klinik Polresta Malang Kota.

“Kami juga mendukung program pemerintah dalam penanggulangan penyakit menular seperti TBC dengan menyediakan alur rujukan,” tambah Oskar.

Sementara itu, Kasi Dokkes Polresta Malang Kota, drg Akhmadi Prabowo, melaporkan bahwa pada hari pertama, sebanyak 101 peserta mengikuti pemeriksaan. Mayoritas keluhan yang ditemukan meliputi myalgia (nyeri otot), hipertensi, dan ISPA.

Pada hari kedua, jumlah peserta mencapai 100 orang, dengan keluhan terbanyak masih seputar myalgia, ISPA, dan alergi. Obat dan vitamin diberikan kepada 82 peserta yang membutuhkan.

“Keluhan umum berasal dari kelelahan otot akibat aktivitas berkendara serta infeksi ringan saluran pernapasan,” jelasnya.

Salah satu peserta, Levinus (46), driver ojol asal Kecamatan Sukun, mengapresiasi layanan yang diberikan oleh Polresta Malang Kota.

“Pemeriksaan ini sangat membantu. Terima kasih Polresta Malang Kota, semoga kegiatan seperti ini bisa rutin dilakukan,” ujarnya.

Dengan Bhakti Kesehatan ini, Polresta Malang Kota menunjukkan peran aktif Polri tak hanya dalam bidang keamanan, tetapi juga kepedulian sosial dan kesehatan masyarakat, sesuai tema “Polri untuk Masyarakat” pada peringatan Hari Bhayangkara ke-79.(*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H