Tagarjatim.id – Unggul FC Malang hadapi ujian berat di Liga Futsal Profesional Indonesia 2024-2025 di Pekan 11. Dalam Series Pontianak ini, anak asuh Pelatih Joao Almeida itu bakal bertamu Fafage Banua dan Bintang Timur Surabaya (BTS).

Fafage akan menjadi lawan Unggul FC di laga pertama yang digelar di GOR Pangsuma, Pontianak, Sabtu (24/5/2025). Keesokan harinya, Unggul FC akan menghadapi BTS, Minggu (25/5/2025).

Joao menilai Fafage dan BTS adalah dua tim yang sangat kuat. Mereka diperkuat banyak pemain berkualitas yang punya gaya permainan sangat berbeda.

“Fafage adalah tim yang menguasai bola, menunggu kesempatan untuk menyerang dan menciptakan bahaya, tim yang tidak membuat banyak kesalahan dan memiliki kendali emosi yang matang. Sementara, BTS memiliki kedewasaan dan juga kendali emosi, tetapi tim yang intens, dengan kualitas individu dan bermain dengan risiko,” kata Joao.

“Mereka adalah dua tantangan besar bagi kami, dan kami termotivasi untuk melakukan yang terbaik yang kami bisa,” imbuhnya.

Saat ini Unggul FC berada di peringkat 4 dengan 31 poin. Tim futsal kebanggaan Arek-arek Malang itu hanya tertinggal tiga angka dari Fafage di peringkat 3 dan empat angka dari BTS di peringkat 2.

Melihat klasemen itu, kemenangan atas Fafage tentu dapat membuat posisi Unggul FC bisa naik ke posisi lebih baik. Apalagi jika Ikhsani Fajar dan kawan-kawan bisa mengalahkan BTS juga.

“Kami tidak melihat klasemen saat ini, karena ada beberapa tim dengan jumlah pertandingan berbeda. Misalnya, Blacksteel memiliki tiga pertandingan lebih banyak dari kami, lalu Fafage dua pertandingan,” terangnya.

Menurutnya, semua tim harus saling berhadapan, di akhir liga nanti semua akan melihat posisi Unggul FC sesuai target lolos ke Final Four atau tidak. Fokus mereka saat ini adalah melakukan yang terbaik di setiap pertandingan, mencetak rekor baru untuk klub dan terus berkembang.

“Saya sangat bangga dengan semua yang dilakukan pemain kami, pencapaian klub kami, dan terserah kepada kami untuk terus membuat kami bangga,” pungkas pelatih asal Portugal itu. (*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H