Jember, tagarjatim.id – Salah satu manfaat bergabung dalam organisasi pengusaha adalah penjajakan peluang kerjasama bisnis. Hal itu pula yang tercermin dalam kolaborasi dari beberapa pengusaha muda yang tergabung dalam Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) dari dua daerah yang berbeda.
Fandy Setia Laksana, pengusaha muda yang juga Ketua Bidang 12 Bidang Investasi dan Hubungan Internasional BPC HIPMI Jember, sepakat menjalin kongsi bisnis bersama Muhammad Tsaqif Ardani, Sekum BPC HIPMI Pasuruan sekaligus Direktur PT. Raden Gemilang, untuk membuka jalur distribusi Rokok Raden di wilayah Jember.
Kolaborasi bisnis tersebut merupakan buah dari kegiatan business matching yang beberapa waktu lalu digelar antara BPC HIPMI Jember dengan BPC HIPMI Pasuruan.
“Kongsi ini bukan hanya tentang produk, tapi tentang semangat bertumbuh bersama. HIPMI harus jadi wadah kolaborasi yang menghasilkan dampak nyata,” ujar Fandy saat dikonfirmasi usai menandatangani kolaborasi bisnis yang dilakukan, Jumat (23/5/2025).
Melalui kolaborasi tersebut, Fandy kini resmi menjadi distributor Rokok Raden di wilayah Jember.
“Rokok Raden, yang merupakan produk Sigaret Kretek Tangan (SKT), kini resmi dipasarkan di Jember melalui jaringan distribusi yang saya kembangkan,” sambungnya.
Ia berharap, dari jalinan kerjasama bisnis ini, bisa menjadi pintu masuk untuk lebih memperluas peluang kerjasama investasi atau kolaborasi antar pengusaha muda di kawasan Tapal Kuda.
Kesepakatan kerjasama ini disambut antusias oleh Muhammad Tsaqif Ardani. Ia menilai, di tengah berbagai tantangan bisnis yang ada, sinergi dan kolaborasi antar pengusaha muda menjadi hal yang sangat penting.
“Kami percaya, bisnis yang tumbuh dari semangat kolaborasi akan lebih tahan terhadap berbagai tantangan yang,” tuturnya dengan optimis.
Terlahir sebagai pemain lokal, distribusi Rokok Raden kini meluas di berbagai wilayah di Jawa Timur. Mulai dari Surabaya, Madura, Pasuruan, dan Malang. Melalui kerjasama dengan koleganya sesama pengurus HIPMI, Tsaqif berharap bisa memperkuat penetrasi di wilayah Jember dan sekitarnya.
“Kami optimistis, sinergi ini mampu memperluas jangkauan dan memperkuat posisi produk di pasar tradisional,” ungkapnya.
Di sisi lain, Tsaqif juga mengomentari soal bursa kandidat calon Ketua Umum BPC HIPMI Jember jelang Musyawarah Cabang (Muscab) HIPMI Jember pada periode 2025-2028 yang akan digelar antara bulan Juni–Juli mendatang.
Tsaqif menilai, koleganya Fandy yang juga merupakan pengusaha muda di bidang Pangkalan Gas Elpiji di Jember adalah salah satu sosok yang layak untuk menjadi calon ketua umum (caketum) BPC HIPMI Jember periode 2025-2028.
“Fandy adalah sosok yang pengusaha muda yang tenang tapi juga progresif. Saya pikir, dia bisa membawa HIPMI Jember ke arah yang lebih baik. Fandy adalah sosok kandidat kuat dalam Muscab tersebut,” ungkapnya.
“Dari HIPMI ini, kemudian ada bentuk kolabirasi bisnis. Ini menjadi bukti bahwa organisasi tidak hanya menjadi tempat membangun jaringan, tetapi juga menjadi ladang subur untuk kongsi bisnis yang nyata dan berkelanjutan,” pungkas Tsaqif. (*)




















