Kabupaten Malang, tagarjatim.id – Kegiatan sosial santunan anak yatim yang digelar PT ACA (Anugerah Citra Abadi) sudah memasuki hari ke 11 pada Minggu (23/3/2025). Kali ini kegiatan dilangsungkan di kecamatan Tumpang, Jabung, dan Kecamatan Pakis.

Dalam kegiatan ini, Kiai Holili asal Pagak saat memberi tausiah di hadapan ratusan anak Yatim menyampaikan, pesan untuk tidak memaksa anak sesuai dengan pendidikan yang dialami oleh orang tuanya, dengan perkembangan zaman anak-anak semakin pintar, maka pola pendidikan yang diterapkan tidak sama.

“Ngaji sekarang pakai komputer. Didik anakmu, tapi ingat hidupmu tidak sama dengan hidup anak anakmu. Saya pernah dipukul tiga kali saat ngaji, namun saat ini hal itu tidak bisa dilakukan,” kata Kiai Holili.

Lebih lanjut Kiai Holili mengatakan, jika hal tersebut dilakukan, yang terjadi guru ngaji bisa dilaporkan ke polisi. Pendidikan formal agama, semuanya sangat penting dan jangan lupa sebagai orangtua sholatnya harus dijaga.

Sementara itu Camat Jabung, Taufiq mengaku sudah bertahun – tahun mengikuti acara Pekan Islami PT ACA, dan menyampaikan terima kasih.

IMG 20250323 222333

“Semoga tetap dilakukan setiap tahun. Semoga ada pengusaha lain yang mengikuti langkah PT ACA untuk ikut berbagi rezeki rutin tiap tahun,” ujar taufiq.

Selain itu Taufiq juga mengingatkan warga, sehubungan semakin dekatnya Hari Raya Idulfitri tahun ini, warga diminta meningkatkan kewaspadaan agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan bersama.

“Saya mengambil contoh jika Bapak-Ibu mudik ke luar kota, rumah yang ditinggalkan titipkan pada tetangga,” ucap Taufiq.

Sebagai informasi kegiatan sosial santunan anak yatim diberikan kepada 373 anak yatim di Pendopo Kecamatan Tumpang. Titik kedua, 434 anak yatim, di Kecamatan Jabung. Terakhir, santunan diberikan kepada 620 anak yatim di berikan di gedung olah raga Desa Tirtomoyo Kecamatan pakis. (*)

isra mi'raj nabi muhammad saw 1447H