Kabupaten Malang, tagarjatim.id – Ribuan warga memadati Pendopo Eks Kawedanan Singosari, Kabupaten Malang, untuk memanfaatkan program Jebol Anduk atau Jemput Bola Administrasi Kependudukan yang digelar oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Malang. Program ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam pencetakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) serta layanan administrasi kependudukan lainnya.
Pelaksanaan program Jebol Anduk di wilayah Malang Utara berlangsung selama dua hari dan melayani warga dari Kecamatan Lawang, Karangploso, Singosari, Jabung, dan Dau. Antusiasme masyarakat terlihat dari antrean panjang sejak pagi hari. Warga memanfaatkan kesempatan ini untuk mencetak KTP yang sebelumnya tertunda akibat keterbatasan blangko.
“Dengan adanya program ini, saya merasa sangat terbantu karena akhirnya bisa mencetak KTP. Sebelumnya, saya hanya memiliki surat keterangan karena blangko KTP kosong,” ujar Sumarni, warga Singosari.
Selain pencetakan KTP, program ini juga melayani aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD). Dispendukcapil Kabupaten Malang menyebutkan bahwa program ini juga bertujuan mengatasi tunggakan pencetakan KTP sejak September 2024.
“Mulai pertengahan Januari 2025, Kabupaten Malang menerima pasokan blangko KTP sebanyak 4.000 keping setiap dua minggu sekali. Ini dilakukan agar layanan pencetakan KTP bisa berjalan lebih lancar,” kata perwakilan Dispendukcapil Kabupaten Malang.
Dengan adanya program Jebol Anduk, pemerintah daerah berharap masyarakat semakin mudah mendapatkan layanan kependudukan tanpa harus menunggu lama akibat keterbatasan blangko. (*)




















