Kota Malang, tagarjatim.id – Wali Kota Malang terpilih periode 2025-2030, Wahyu Hidayat, memulai langkah baru menuju pelantikan dengan berangkat ke Jakarta pada Selasa (18/02/2025).
Keberangkatan ini diiringi oleh para relawan dan timnya, yang melepasnya dari Posko Kidul Pasar, Jalan Moch Yamin. Acara pelepasan ini diwarnai dengan suasana haru antara Wahyu dan para pendukung setianya.
Wahyu Hidayat menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh relawan yang hadir untuk memberikan dukungan.
Ia mengungkapkan rasa terkejutnya melihat antusiasme yang luar biasa dari para relawan yang mengantarkannya. Menurutnya, momen ini lebih dari sekadar ucapan selamat, tetapi juga menjadi simbol dukungan yang kuat untuk menjalankan tugas kepemimpinan di masa depan.
“Ini luar biasa, saya benar-benar terkejut. Kalau tidak dihentikan, mungkin akan lebih banyak yang datang. Saya sangat berterima kasih karena mereka telah mempercayakan amanah ini kepada saya,” ujar Wahyu, Selasa (18/2/2025).
Keberangkatan Wahyu ke Jakarta untuk mengikuti pelantikan menjadi titik penting setelah rangkaian proses pemilu yang panjang. Para relawan yang telah mendukungnya sepanjang kampanye berharap agar Wahyu dapat mewujudkan visi dan misinya untuk membawa kemajuan bagi Kota Malang.
“Relawan sangat berharap, kami bisa membawa perubahan. Kami ingin visi dan misi yang telah kami sampaikan selama kampanye bisa terwujud,” lanjut Wahyu.
Sebelum resmi memimpin Kota Malang, Wahyu akan menjalani retreat di Magelang pada Kamis (20/2/2025) untuk mempersiapkan diri menjalankan tugas sebagai Walikota. Meski begitu, ia menegaskan bahwa roda pemerintahan tetap berjalan.
Wahyu memastikan komunikasi dengan Wakil Wali Kota Malang, Ali Muthohirin, akan terus terjalin untuk memastikan kelancaran pemerintahan.(*)




















